Berita Terkini
Istilah Barang dan Jasa
Usaha kecil termasuk koperasi kecil
Kegiatan ekonomi rakyat yang berskala kecil dan memenuhi kriteria yang ditetapkan dalam undang-undang Nomor 9 Tahun 1995 tentang Usaha kecil. (Keppres No.80/2003)
Sumber: -
Surat Jaminan
Jaminan tertulis yang dikeluarkan bank umum/lembaga keuangan lainnya yang diberikan oleh penyedia barang /jasa kepada pengguna barang/jasa untuk menjamin terpenuhinya persyaratan /kewajiban penyedia barang dan jasa. ( Keppres No.80/2003
Sumber: -
Sertifikat keahlian pengadaan barang/jasa pemerintah
Tanda bukti pengakuan atas kompentensi dan kemampuan profes dibidang pengadaan barang/ jasa pemerintah yang merupakan persyaratan seseorang untuk diangkut sebagai pengguna barang/jasa atau panitia/pejabat pengadaan. ( Keppres No.80/2003)
Sumber: -
Pakta Integritas
Surat pernyataan yang ditandatangani oleh pengguna barang/jasa/panitia pengadaan/pejabat pengadaan/penyedia barang/jasa yang berisi ikrar untuk mencegah dan tidak melakukan kolusi,korupsi dan nepotisme (KKN) dalam pelaksanaan pengadaan barang/jasa ( Keppres No.80/2003)
Sumber: -
Pemilihan penyedia barang/jasa
Kegiatan untuk menetapkan penyedia barang/jasa yang akan ditunjuk untuk melaksanakan pekerjaan. ( Keppres No.80/2003)
Sumber: -